BERSAMA SENTRA BUDI LUHUR BANJARBARU, DINAS SOSIAL KOTIM LAKUKAN ATENSI PPKS KABUPATEN KOTAWARINGIN TIMUR

Sampit- Kamis 16 Maret 2023 Dinas Sosial Kabupaten Kotawaringin Timur melalui bidang Rehabilitasi Sosial bekerjasama dengan Sentra “Budi Luhur” dari Banjarbaru Kalimantan Selatan melaksanakan Asistensi Rehabilitasi Sosial (ATENSI) berupa asesmen dan tindak lanjut permohonan Rehabilitasi Sosial untuk dua orang Pemerlu Pelayanan Kesejahteraan Soial (PPKS) yaitu Penyandang Disabilitas Mental.

Atensi dilakukan langsung oleh dua pekerja sosial dari sentra Budi Luhur dan dua pekerja sosial bidang rehabilitasi sosial yang dilaksanakan di Desa Basirih Hilir Kecamatan Mentaya Hilir Selatan, tempat tinggal dua PPKS tersebut.

Sementara itu Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kotawaringin Timur, H. Wiyono, SE melalui Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial Drs. Yunus selaku mendampingi mengatakan, ” Ada 2 orang penyandang disabilitas Mental dari Kecamatan Mentaya Hilir Selatan Kabupaten Kotawaringin Timur yang  semua sudah selesai di lakukan  asesmen dan tindak lanjut permohonan Rehabilitasi Sosial dari keluarga penyandang disabilitas mental. Hasil atensi untuk selanjutnya menjadi bahan pertimbangan apakah dua orang PPKS tersebut bisa di rehab di Sentra Budi Luhur Banjarbaru.

Drs. Yunus juga mengucapkan terima kasih kepada Sentra Budi Luhur Banjarbaru yang telah melakukan atensi kepada para penyandang disabilitas mental yang ada di Kabupaten Kotawaringin Timur karena dengan adanya kegiatan ini sangat membantu Pemerintah Daerah dalam penangangan masalah sosial khususnya penyandang disabilitas mental.

 Penanganan masalah penyandang disabiltas mental ini memerlukan sinergi dan kerjasama semua pihak terutama keluarga dan masyarakat, karena peran keluarga dan masyarakat sangat menentukan untuk proses rehabilitasi sosial yang berkelanjutan. Perhatian dari keluarga sangatlah penting dalam pengangan masalah penyandang disabilitas mental.